Mengenai Saya

Foto saya
Thariqah Sammaniyah al-'Aliyyah al-Qodiriyah al-Khalwatiyah - Syatthariyah 'Arifin Billah - Syatthariyah Ashaliyah - Naqsyabandiyah al-Khalidiyah. Dibawah bimbingan : Guru Mursyid Tengku Mudo al-Khalidi as-Sammani as-Syatthari. Dengan alamat : Kelurahan.Jombang, Kecamatan.Ciputat, Kota.Tagerang Selatan, Provinsi.Banten. WhatsApp Admin : 082385789999

Senin, 01 April 2019

WIRID dan WARID

WIRID dan WARID
oleh: KH Yasin Muthohar

Wirid adalah amalan tertentu yang selalu diamalkan secara kontinyu.
Wirid adalah amalan andalan yang terus menerus dilakukan tanpa putus.

Wirid bisa berupa amalan hati, amal lisan atau amal anggota badan.
Wirid bisa berupa dzikir, Tilawah, membaca sholawat, mengajar, berdakwah, hisbah, sedekah, dan segala amal kebaikan.

Orang yang memiliki wirid dalam hidupnya akan mendapat warid

Sebaliknya tidak memiliki wirid maka tidak akan mendapat warid.

Warid adalah sesuatu yang datang dari Allah kepada orang yang berwirid.
Warid adalah kemuliaan yang Allah berikan kepada orang yang selalu berwirid.

Warid ini bisa berupa suasana hati.  Tenang,tenteram, damai dan bahagia dalam hati adalah warid.

Warid bisa berupa kemudahan dalam hidup, berlinpahnya rizki, jalan keluar dari problematika.

Warid bisa berupa kecintaan dan kasih sayang. Orang yang memiliki wirid sedekah dan selalu membantu orang lain, atau selalu berbuat baik, tidak pernah membuat masalah, dia akan dicintai penduduk langit dan penduduk bumi. Itulah warid.

Orang yang selalu istiqomah berjuang di jalan Allah, dia sedang berwirid. Pasti Allah akan memberikan warid kepadanya, berupa pertolongan dan kemenangan.

Karena itu  jika kita ingin mendapat nashrullah, jika kita ingin menang dalam hidup ini, maka kita harus menjadikan perjuangan di jalan Allah sebagai wirid andalan kita, disertai dengan wirid-wirid sunnah, seperti tilawah, qiyamullail, bersholawat, dan berdzikir.

Kepada orang yang sedang berjihad, berjuang di jalan Allah, yang sedang berhadapan dengan musuh, Allah memerintahkan untuk selalu berdzikir. Latihannya akan datang kemenangan. Itulah warid.

Allah berfirman:

يا أيها الذين أمنوا إذا لقيتم فئة فاثبتوا واذكروا كثيرا  لعلكم تفلحون

"Hai orang-orang yang beriman jika kalian bertemu dengan kelompok musuh, hadapilah dengan keteguhan dan perbanyaklah berdzikirlah kepada Allah. Niscaya kalian akan menang". (TQS. Al Anfal: 45)

Semoga kita termasuk Ahli wirid sehingga berhak mendapat warid.
Ingatlah.
من لا  ورد له  لا وارد له
Siapa tidak punya wirid maka dia tidak akan punya warid..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

"Terimakasih telah berkunjung ke blog saya, silahkan berkomentar dengan sopan"